Puluhan Personil Polres Pekalongan Ikuti Operasi Pekat Cipta Kondisi

    Puluhan Personil Polres Pekalongan Ikuti Operasi Pekat Cipta Kondisi

    Pekalongan - Dalam rangka memelihara dan mendukung kondusifitas keamanan di wilayahnya, Polres Pekalongan menggelar operasi pekat cipta kondisi, Rabu (01/03).

    Dari keterangan Kasat Samapta AKP Edi Yuliantoro, S.H yang memimpin kegiatan, bahwa operasi pekat ini juga menindaklanjuti Perda Kab. Pekalongan nomor : 2 tahun 2012, tentang ketertiban umum.

    “Sasaran pekat mulai dari miras, pemandu lagu kita sambangi dan untuk tempat hiburan malam kita sesuaikan dengan aturan Perda dimana tutup pukul 24.00 wib, ” ujarnya.

    Pihaknya dalam kesempatan tersebut menyisir kafe-kafe di wilayah Bojong, Wiradesa, Siwalan dan juga Sragi. “Semuanya sudah tutup, mudah-mudahan ini merupakan kesadaran dari pemilik kafe untuk mentaati peraturan daerah, ” imbuhnya.

    Namun, AKP Edi mengatakan pihaknya berhasil mengamankan puluhan botol miras dari beberapa warung swike. “Miras ini akan kami musnahkan nanti pada persiapan operasi ketupat candi, ” ungkapnya.

    Lebih lanjut, Kasat Samapta menyampaikan bahwa kegiatan ini akan rutin digelar, guna menciptakan keamanan dan kondusifitas kamtibmas di wilayah hukum Polres Pekalongan.

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Pimpin Sertijab Kabaglog, Kasat Narkoba,...

    Artikel Berikutnya

    Apel Bersama TNI/Polri Wujudkan Kondusivitas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Tinjau Pelaksanaan Misa Malam Natal di Gereja Katedral

    Ikuti Kami